Jakarta Asiagol id – Persik Kediri, Marcelo Rospide mengatakan sisa laga BRI Liga 1 2023/24 seperti final dan bertekad meraih hasil maksimal demi menjaga asa mengakhiri musim di posisi empat besar dan tampil di babak Championships Series.
Saat ini tim menempati posisi ke-6 dengan perolehan 43 poin dan tertinggal tiga angka dari Madura United FC yang berada di posisi ke-4.
Pada laga pekan ke-29 tim tandang menghadapi Persija Jakarta yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (16/3) malam.
“Kami punya tujuh final dan satu sudah terlewati dengan baik. Lawan Persija Jakarta adalah final kedua,” kata pelatih Persik Marcelo Rospide.
“Tidak gampang kalahkan Persija Jakarta tapi kami sudah siap menghadapi mereka,” kata pelatih asal Brasil ini.
“Kami perkirakan pertandingannya berlangsung ketat karena keduanya pasti memiliki target yang berbeda,” imbuhnya.